Maniska Cup 1 Tahun 2023 Semoga Lahirkan Cinluk

Berita

Sumenep, (nuriska.id) – Usai sudah laga bergengsi turnamen futsal Maniska Cup 1 tahun 2023, setelah selama 17 hari para pelajar bertanding dan ditandai ‘Closing Ceremony Maniska Cup 1 Jumat (17/3) malam berpusat di pondok pesantren (ponpes) Nurul Islam, Karangcempaka, Bluto Sumenep.

Gelaran turnamen futsal antar pelajar tingkat MTs atau SMP se-kabupaten Sumenep-Pamekasan yang diadakan oleh Madrasah Aliyah (MA) Nurul Islam, tentu mendapatkan apresiasi dan dukungan penuh dari ketua yayasan ponpes Nurul Islam KH. Ilyas Siraj, SH., MH.

“Alhamdulillah atas terselenggaranya acara (turnamen futsal Maniska Cup 1) ini, bersyukur semuanya berjalan lancar sesuai jadwal,” sebut Kiyai Ilyas, memulai kata sambutan di hadapan para ofisial, peserta dan undangan.

Kiyai yang berpandangan ‘pentingnya memulai dan menjaga kebersihan diri dan lingkungan’ ini, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama kepada lembaga yang telah mengirim peserta dalam giat turnamen futsal Maniska Cup 1.
“Terima kasih keikutsertaannya dalam turnamen ini, mudah-mudahan tahun depan lebih baik lagi,” kata Kiyai Ilyas.

Pihaknya menggaris bawahi, juara harus disyukuri dengan kata lain para juara tidak boleh jumawa yang belum juara jangan kecewa.
“Dan selamat kepada yang juara, tentu sebuah syukur yang luar biasa,” tambahnya.

Ia menyadari, lembaganya belum mempunyai fasilitas olahraga yang memadai. Karenanya masih fokus menggarap digitalisasi dulu, setelah itu akan melirik sarana prasarana olahraga yang memadai.
“Tentu satu atau dua tahun lagi kami akan garap,” sambungya.

Mudah-mudahan, beliau melanjutkan dengan narasi doa, kami punya anak-anak yang cerdas, intelektual dan kompetitif (Cinluk), sungguh pun tidak dibidang olah raga tapi ada semangat merubah nasib.

Terpisah,
Kepala Madrasah Aliyah Nurul Islam Mathlub Anshori menjelaskan, bahwa kegiatan turnamen futsal diselenggarakan atas dasar ingin menjalin ikatan persaudaraan atau ukhuwah islamiyah antar lembaga pendidikan baik pendidikan negeri maupun swasta se kabupaten Sumenep dan kabupaten Pamekasan. Menurutnya, menjalin ikatan persaudaraan akan terbangun hubungan emosional, dan pola komunikasi secara berkelanjutan.
“Hal itu penting bagi kami di MA Nurul Islam untuk merajut ikatan persaudaraan dengan lembaga lain sehingga kita akan saling mengenal satu sama lain,” ujar Mathlub.

Pantauan media nuriska.id di tengah-tengah acara, didapat data pemenang turnamen futsal Maniska Cup 1, diantaranya, juara 1 MTsN 2 Sumenep, juara 2 SMP Plus Nurul Hikmah Pamekasan, juara 3 MTs Tanwirul Hija Sumenep, dan juarq 4 SMPN 2 Larangan Pamekasan.

Hadir diacara tersebut perwakilan PSSI Jawa Timur, Ketua KONI kabupaten Sumenep, ketua Askab dan Afkab kabupaten Sumenep, serta kepala dinas Budparpora kabupaten Sumenep.

Sekadar diketahui, pelaksanaan turnamen futsal Maniska cup 1 Madrasah Aliyah Nurul Islam, Karangcempaka ini dilaksanakan sejak tanggal 1-17 Maret 2023 bertempat di lapangan futsal Samdes Aengbeje Kenek Bluto. Sebanyak 20 lembaga Madrasah dan SMPN 22 klub Futsal, dari Kabupaten Sumenep danĀ  Pamekasan. (*)

Penulis: A. Rafik
Editor: A. Fawaid Saiman
Bagikan